Jumat, 18 April 2008

Sekilas tentang Lubang Resapan Biopori


Ya, saya nanti kerumah ibu, begitu jawaban dari seberang telepon. Setelah ia selesai mencatat alamat rumah, saya mulai membolak-balik artikel tentang lubang resapan biopori.
Apa itu lubang resapan biopori?
Adalah Ir. Kamir sang penemu alat sederhana pembuat lubang resapan biopori. Kehadiran lubang resapan biopori secara langsung akan menambah bidang resapan air,setidaknya sebesar luas kolom lubang.
Resapan ini juga berfungsi menambah pasokan air tanah yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber air bersih bagi kehidupan manusia.
Benar saja, sekitar jam 15.00 dihari Selasa ,15 April 2008, “pak Biopori”
datang. Berikutnya saya ikut menyaksikan cara membuat lubang biopori dihalaman samping, sambil mengarahkan letak-letaknya.
Lubang yang berdiameter 10 cm dengan kedalaman 1 meter selanjutnya diisi sampah daun-daunan, rumput serta sampah dari dapur yang pada periode tertentu bisa menjadi kompos.
Menjelang senja selesai sudah pembuatan lubang resapan biopori sebanyak 15 buah. Hem, lega rasanya,terbentang hari esok tamanku takkan tergenang air bila hujan tiba, “pabrik komposku” bakal panen 6 bulan mendatang, pasokan air bersih takkan habis meski musim kemarau tiba. Semoga !




1 komentar: